Hafid Nasir Gandeng Gerakan Aku Cinta Depok Luncurkan Program Sedekah Bensin - FPKS Depok
Logo Fraksi PKS DPRD Depok

Website Resmi
Fraksi Partai Keadilan Sejahtera

DPRD Kota Depok

Hafid Nasir Gandeng Gerakan Aku Cinta Depok Luncurkan Program Sedekah Bensin

 

Facebook Twitter WhatsApp Telegram

Fraksi PKS Depok, Hafid Nasir Gandeng GErakan Aku Cinta Depok Luncurkan Program Sedekah Bensin

RADARDEPOK.COM – Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Depok, Hafid Nasir, meluncurkan program ‘Sedekah Bensin’ yang bertujuan untuk memberikan dukungan kepada para tukang ojeg pangkalan (Opang) dan ojek online (Ojol) di Kecamatan Pancoranmas.

Dalam hal ini, Hafid Nasir turut mengandengang Gerakan Aku Cinta Depok untuk ikut berperan aktif dalam membagikan bensin jenis Pertamax kepada para tukang ojeg.

Hafid Nasir menjelaskan, target dari penerima manfaat dari program ini, merupakan para pencari nafkah yang mengandalkan penghasilan dari profesinya yang memerlukan bahan bakar fosil.

“Insyaa Allah, program ini akan berkesinambungan setiap bulannya. Setidaknya, kami bisa memberikan dukungan kepada para pengemudi ojek yang notabene seringkali mengeluhkan minimnya pemasukan akibat meningkatnya jumlah motor di masyarakat. Mereka juga sering bercurhat mengenai kesulitan menutupi cicilan motor,” ungkap dia kepada Harian Radar Depok, Jumat (1/9).

Sementara itu, Sekum GAC Depok, Ali Muhli berharap dapat membantu para pengemudi ojek dalam menjalankan profesinya. Profesi sebagai tukang ojeg menjadi pilihan banyak orang untuk mencari penghidupan.

“Namun tantangan ekonomi dan persaingan yang ketat sering menjadi hambatan dalam menjalankan pekerjaan ini,” kata dia.

Menurut dia, dengan adanya langkah ini, diharapkan juga semakin banyak pengemudi ojek yang terbantu dan merasa diperhatikan oleh masyarakat maupun pihak-pihak terkait dalam menjalankan pekerjaan.

“Program yang penuh makna ini diharapkan dapat memberikan manfaat positif dan menjadi contoh bagi upaya membantu sesama dalam menghadapi tantangan kehidupan sehari-hari,” tutur dia.

Diketahui, Aksi simpatik ini pertama kali dilakukan di SPBU Jalan Raya Sawangan, di mana terdapat sekitar 30-an tukang ojek yang menerima bantuan bensin gratis dari program ‘Sedekah Bensin‘ yang digagas oleh Gerakan Aku Cinta Depok.***

Sumber : https://www.radardepok.com/metropolis/94610016628/hafid-nasir-gandeng-gerakan-aku-cinta-depok-luncurkan-program-sedekah-bensin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *